Pages

Sabtu, 28 September 2013

Modal Kecil Semangat Besar

Hay sobat fusa... membuat usaha tidak harus bermodal besar dan menunggu momen yang tepat, dari modal yang kecil serta mampu melihat peluang kita sudah bisa memulai membuat usaha, seperti usaha tela yang saya telah jelaskan di blog awal saya. Dengan bermodal kan alat pinjaman dari keluarga serta uang yang tak lebih dari Rp. 100.000 saya sudah bisa memulai usaha tela ini karena peluangnya cukup besar mengingat ada empat sekolah di dekat rumah, maaf flashback sedikit sobat fusa.
Modal sama dengan uang mungkin hal ini yang selalu ada dalam pikiran kita, padahal kesehatan, skill yang kita punya, mungkin kemampuan berinteraksi atau sesuatu yang telah kita miliki sebelumnya contohnya saya meminjam barang dari keluarga dengan catatan jangan pinjam untuk selamanya menurut saya itu adalah modal, tinggal sobat fusa yang bereksperimen usaha apa yang mampu anda jalankan.
Harapan saya pada sobat fusa yang masih muda apakah masih kuliah bahkan masih sekolah mampu terjun ke dunia usaha, dan tantangan saya adalah mampukah sobat fusa dengan modal kecil membuat usaha semaksimal mungkin.
Keuntungan modal kecil adalah sobat fusa tidak akan terlalu jatuh ketika usaha yang anda buat menjadi mandet, tapi anda juga jangan menyepelekannnya, jadikan setiap detik dalam usaha anda adalah pengalaman, karena pengalaman adalah guru yang baik.
Peluang usaha menurut saya simple saja, bagaimana caranya kita bisa menjadi pusat perhatian dari pengusaha yang lain. Silahkan sobat fusa menilai sendiri bagaimana lingkungan yang ada disekitar anda, contohnya saja saya di dekat rumah banyak sekolah, jadi saya membuat usaha jajan tela ( modal kecil ), yang simple dan tidak membutuhkan banyak waktu untuk membuatnya, bagaimana dengan lingkungan anda sobat fusa?
Selain modal kecintaan serta minat pada usaha yang di buat juga sangat berpengaruh terhadap kelancaran usaha anda, dan jangan pernah lupa berdoa. Anda tidak harus usaha makanan yang terpenting adalah modal kecil.
Jika sobat fusa memiliki jiwa usaha, berikan lah jiwa itu kesempatan jangan pernah mematikannya.
Sekian sobat Fusa dan terima uang receh... maksudnya terima kasih, Wassalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

easy is completed

Blogroll